SELAMAT DATANG DI WEBSITE SATGAS KIZI TNI KONGA XX-J/MONUSCO - KEHORMATAN BANGSA DI PUNDAK KITA - PADAMU NEGERI JIWA RAGA KAMI

Pages - Menu

Selasa, 12 Februari 2013

TIM KESEHATAN INDOENGCOY BERIKAN PELAYANAN KESEHATAN KEPADA PARA NARAPIDANA DI KONGO



Seiring dengan pelaksanaan kegiatan rehabilitasi penjara di Dungu Town. Satgas Kizi TNI Konga XX-J/Monusco juga melaksanakan  Progam Cimic (Civilian and Military Coordination) dengan menyediakan pelayanan kesehatan kepada para narapidana yang menghuni penjara kota Dungu.
Kegiatan kemanusiaan ini dilaksanakan oleh tim medis Satgas yang dipimpin oleh Kapten Kes Halim Perdana Kusuma selaku Dokter Satgas.
Beberapa tenaga medis dikerahkan dalam memberikan pelayanan kesehatan yang diselenggarakan setiap 2 (dua) kali dalam seminggu pada hari Senin dan Kamis. Mengingat kondisi penjara yang kumuh dan minimnya fasilitas medis serta diperparah dengan terbatasnya persediaan logistik di dalam penjara mengakibatkan banyaknya narapidana yang terjangkit penyakit.
Kegiatan ini mendapatkan apresiasi yang besar baik dari Otoritas Lokal maupun dari para narapidana itu sendiri. Menurut mereka, pelayanan medis yang dilaksanakan oleh Kontigen Garuda dapat mengurangi beban hidup mereka selama ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar